SOAL-SOAL BAHASA INDONESIA LATIHAN LCC (SD NEGERI 1 SELOMERTO)
SERI SASTRA
1. Cerita yang dipentaskan disebut drama
2. Drama yang dimainkan dengan nyanyian disebut opera
3. Drama yang dimainkan dengan tarian disebut sendratari
4. Percakapan dalam drama disebut dialok
6. Pakaian yang dipakai dalam pentas drama disebut kostum
7. Hiasan panggung dalam drama disebut dekorasi
8. Peran utama atau tokoh utama disebut tokoh protagonis
9. Peran jahat dalam drama disebut juga peran antagonis
10.Kata-kata penutup dalam drama disebut epilok
11.Naskah drama disebut repertoire atau scenario
12.Orang yang memimpin drama disebut sutradara
13.Iringan music dalam drama disebut juga ilustrasi music
14.Drama yang dipentaskan hanya dengan gerakan saja disebut Pantomim
15.Alur cerita adalah tahapan cerita yang berkesinambungan
16.Tema adalah gagasan pokok atau ide pokok cerita
17.Fragmen adalah drama singkat
18.Tokoh utama dalam drama disebut juga seri panggung
19.Babak dalam drama adalah pergantian adegan
20.Peran pembantu dalam drama disebut figuran
21.Drama tradisional dari Jawa Timur adalah Ludruk
22.Drama tradisional dari Jawa Tengah adalah Ketoprak
23. Drama tradisional dari Betawi adalah Lenong
24.Karangan bebas disebut Prosa
25.Karangan yang mengutamakan keindahan bahasa , kepadatan makna, berbentuk bait disebut Puisi
26.Pantun adalah karangan yang berbentuk bait, setiap bait ada 4 baris.
27.Pada pantun baris 1 dan 2 berupa sampiran,baris 3 dan 4 berupa isi
28.Pantun bersajak ab ab
29.Syair adalah karangan 2 baris, baris 1 sampiran baris 2 isi
30.Karya sastra adalah hasil karya yang berupa tulisan
31.Membaca adalah mengartikan lambing-lambang bunyi
32.Lafal adalah cara mengucapkan bunyi bahasa
33.Intonasi adalah lagu kalimat
34.Pantun yang berisi hal- hal lucu adalah pantun jenaka
35.Pantun yang berisi saran agar kita berbuat baik adalah pantun nasehat
36.Langkah pertama membuat karangan adalah menentukan tema
37.Pantun adalah puisi lama yang berasal dari Melayu
38.Pantun yang berisi kedekatan kepada Tuhan Yang Maha Esa adalah pantun agama
39.Membaca yang bertujuan mendapatkan pemahaman yang mendalam adalah membaca intensif
40.Kalimat utama adalah kalimat yang merupakan inti dari paragraph
41.Pengumuman adalah berita atau informasi yang ditujukan kepada khalayak umum
42.Unsur-unsur cerita adalah tema,amanat,penokohan,alur cerita,latar.
43.Komentar adalah merupakan tanggapan atau ulasan terhadap sesuatu.
44.Membaca untuk mendapatkan informasi ssecara cepat dari teks adalah membaca memindai.
45.Tema adalah pokok pembicaraan yang disampaikan dalam erita
46.Amanat adalah pesan yang disampaikan oleh pengarang melalui cerita
47.Penokohan adalah pelukisan gambaran yang jelas tentang seseorang yang ditampilkan dalam cerita
48.Latar adalah tempat dan waktu terjadinya peristiwa dalam cerita
49.Unsur yang membangun cerita dari dalam cerita itu sendiri disebut unsure intrinsic
50.Unsur intrinsic meliputi tema,amanat,penokohan,alur cerita,latar.
51.Alur cerita adalah jalinan peristiwa yang terjadi dan membentuk cerita.
52.Persoalan yang benar-benar terjadi adalah persoalan factual.
53.Penyajian singkat dari suatu karangan asli yang mempertahankan urutan asli adalah ringkasan
54.Posisi pengarang dalam membawakan cerita adalah sudut pandang.
55.Cerpen adalah bentuk prosa jenis baru yang dipusatkan pada satu tokoh dalam satu waktu.
56.Cerpen adalah cerita yang kurang dari 10.000 kata
57.Tokoh ketiga dalam cerpen disebut tritagonis.
58.Sajak adalah persamaan bunyi.
59.diksi adalah pilihan kata.
60.Pemeran laki-laki dalam sebuah drama adalah actor.
61.Pemeran perempuan dalam sebuah drama adalah artis.
62.Fabel adalah cerita yang menggambarkan binatang yang dapat berbicara seolah olah seperti manusia
63.Legenda adalah cerita tentang asal usul suatu tempat.
64.Sage adalah cerita yang mengandung unsur kepahlawanan.
65.Mite adalah cerita yang mengandung unsure roh halus.
66.Alur cerita yang menunjukkan masalah makin memuncak disebut klimaks
67.Karangan yang tidak ada nama pengarangnya disebut anonIm.
SOAL-SOAL BAHASA INDONESIA LATIHAN LCC (SD NEGERI 1 SELOMERTO)
SERI MAKNA KATA
1. Makna kata leksikal adalah makna kata berdasarkan makna yang ada di kamus
2. Makna gramatikal adalah makna kata berdasarkan susunan dalam kalimat.
3. Makna denotasi adalah makna kata berdasarkan makna yang sebenarnya (lugas)
4. Makna konotasi adalah kata yang bermakna kiasan.
5. Besar kepala maknanya adalah sombong.
6. Keras kepala maknanya adalah sukar dinasehati.
7. Kepala batu artinya sama dengan keras kepala yaitu sukar dinasehati.
8. Tinggi hati artinya sombong
9. Panjang tangan artinya suka mencuri.
10. Ringan tangan artinya suka memukul
11. Tebal muka artinya tidak punya rasa malu.
12. Buah tangan artinya oleh- oleh.
13. Lapang dada artinya sabar
14. Ringan kaki artinya orang yang rajin.
15. Buah hati artinya anak kesayangan.
16. Tangan besi artinya memerintah dengan kejam.
17. Naik darah artinya marah.
18. Cenderamata artinya kenang-kenangan.
19. Air cucuran jatuhnya kepelimbahan juga artinya tingkah laku anak biasanya menurut contoh orang tuanya.
20. Air susu dibalas dengan air tuba artinya suatu kebaikan dibalas dengan kejahatan.
21. Air tenang menghanyutkan artinya orang pendiam biasanya pandai.
22. Air jernih ikannya jinak artinya negeri yang aman tentram penduduknya ramah tamah.
23. Air beriak tanda tak dalam orang yang banyak bualnya biasanya bodoh.
24. Sambil menyelam minum air artinya sekali mengerjakan dapat dua manfaat.
25. Ada asap ada api artinya ada sebab ada akibatnya.
26. Gegap gempita , riuh rendah artinya ramai sekali.
27. Berpangku tangan artinya bermalas-malasan.
28. Gundah gulanaartinya hati yang gelisah.
29. Homonym adalah kata-kata yang mempunyai bentuk yang sama tetapi artinya berbeda.
30. Homofon adalah kata-kata yang mempunyai bunyi yang sama tetapi ejaan dan artinya berbeda.
31. Antonim adalah lawan kata
32. Homograf adalah kata-kata yang mempunyai ejaan yang sama tetapi bunyi dan artinya berbeda.
33. Sinonim adalah kata-kata yang sama atau hamper sama artinya
34. Tuna wisma adalah orang yang tidak memiliki rumah atau gelandangan.
35. Tuna karya adalah pengangguran.
36. Pramugari adalah pelayan di kapal terbang.
37. Pramuniaga adalah Pelayan took.
38. Pramuwisma adalah pembantu rumah tangga.
39. Wartawan adalah orang yang pekerjaannya mencari berita.
40. Cendekiawan adalah orang yang pandai atau cerdik.
41. Ilmuwan adalah orang yang mengabdikan hidupnya untuk ilmu pengetahuan.
42. Dermawan adalah orang yang suka memberi bantuan kepada orang lain.
43. Turis adalah wisatawan dari luar negri.
44. Mengkambing hitamkan adalah menyalahkan pihak lain atas kesalahannya sendiri.
45. Sukarelawan adalah orang yang membantu tanpa mengharap imbalan.
46. Gelap gulita adalah gelap sekali
47. Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh.
48. Patah tumbuh hilang berganti.
49. Mati satu tumbuh seribu.
50. Berguru kepalang ajar bagai bunga kembang tak jadi.
51. Daripada hidup bercermin bangkai , lebih baik mati berkalng tanah.
2 komentar:
Penjelasannya bagus sekali lengkap
Ijin mengkopy untuk reperensi...! Semoga barokah....., aaminn. Terimakasih
Posting Komentar